Nikmati Menu Spesial Edisi Winter Di Maxx Coffee

Athome.id – Jelang akhir tahun, Maxx Coffee yang merupakan salah satu jajaran kopi lokal di Indonesia yang telah berdiri 2015, dan memiliki 50 outlets di 18 kota di seluruh Indonesia dengan outlet terbaru MAXX Coffee Plaza Mandiri ini, meluncurkan menu terbaru untuk edisi Winter atau biasanya menjadi hari libur akhir tahun.

Mengusung konsep produk yang simpel namun tetap menarik, kedai kopi yang memiliki ambience nyaman dan
keakraban khas Indonesia melalui sajian kopi dan makanan yang berstandar internasional ini menghadirkan ragam menu edisi Winter hasil racikan barista Maxx Coffee dengan rasa yang unik, sayang untuk dilewatkan.

Berikut tiga menu minuman dan tiga menu makanan spesial edisi winter yang dapat dinikmati di seluruh outlet Maxx Coffee:

Toasted Maxxmallow Chocolate: Memadukan toasted marshmallow dengan Belgian chocolate yang kaya akan rasa, plus ditambah dengan marshmallow yang di bakar membuat sensasi minuman yang lebih menyenangkan, baik disajikan panas maupun dingin. Minuman ini mulai dari harga Rp 60.000,00.

Buttercookie Latte: Racikan yang sangat unik dimana memadukan kopi yang berasal dari biji kopi tunggal dengan susu segar yang creamy ditambah Buttercookie twist di atasnya, menjadikan minuman yang tepat
untuk edisi winter dan diharga Rp 59.000,00.

Walnut Brownie Mocha: Paduan antara mocha dan chocolate blend ditambah kopi, walnut dan brownie menjadikan minuman ini unik dan kaya rasa yang cocok untuk dinikmati siapa saja. Minuman mulai dari harga Rp 60.000,00 dan tersedia untuk Hot dan Iced.

Almond Peach Danish: Danish yang krispi ditambah dengan filling almond custard dan
potongan buah peach menambah kenikmatan saat menyantap kudapan dengan harga Rp 39.000,00.

Smoked Chicken & Tartar Sandwich: Perpaduan antara smoked chicken dengan keju slice dan saus tartar menjadikan snack yang satu ini kaya akan rasa saat menikmatinya. Makanan ini diharga mulai Rp 48.000,00

Supreme Cheese Fries: Kentang panggang dengan perpaduan potongan smoked beef dan saus keju special di atasnya ini hargai mulai Rp 60.000,00.

Dalam mendukung peluncuran makanan dan minuman edisi Winter, pelanggan MAXX Coffee dapat menikmati produk baru ini dan mendapatkan diskon yang sangat menarik. Buy 1 Get 1 untuk setiap pembelian minuman edisi Winter, akan mendapatkan Free minuman Caffe Latte Medium. Periode
promo ini berlangsung dari tanggal 17-19 November 2023 khusus pembelian di Mobile Apps MAXX Coffee, dilanjutkan promo offline periode 20-22 November 2023. Berlaku di semua outlet MAXX Coffee.

MAXX Coffee tidak hanya meluncurkan makanan dan minuman saja, MAXX Coffee juga meluncurkan tumbler baru dengan 2 model pilihan menarik, yaitu Winter Frost Tumbler dan Glacier Blue Tumbler.

Tags:
Leave a Comment