AKR Land Gandeng Trufarm Supermarket & Modern Fashion, Siap Ubah Kawanua City Mall Jadi Destinasi Gaya Hidup Modern di Manado

  • Home
  • Arsitektur dan Desain
  • AKR Land Gandeng Trufarm Supermarket & Modern Fashion, Siap Ubah Kawanua City Mall Jadi Destinasi Gaya Hidup Modern di Manado

Athome.id – AKR Land Development kembali menegaskan komitmennya dalam mendorong pertumbuhan sektor properti dan ritel nasional. Hari ini, Rabu (25/06), bertempat di AKR Gallery, Jakarta, perusahaan resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) bersama dua brand ternama: Trufarm Supermarket dan Modern Fashion, dalam acara Signing Ceremony yang menjadi titik awal sinergi strategis  antara ketiga pihak untuk SINERGI Ecosystem.

Melalui kolaborasi ini, ketiga pihak sepakat untuk menghadirkan pengalaman berbelanja yang lebih modern, sehat, dan stylish bagi masyarakat Indonesia, khususnya di kawasan timur Indonesia.

“”Kerja sama strategis ini selaras dengan visi & misi kami menjadikan Kawanua City Mall sebagai pusat destinasi baru shopping, lifestyle, Sport & entertainment di Sulawesi Utara. Dengan kehadiran Trufarm dan Modern Fashion, dan juga new konsep & new tenant akan memberikan warna dan lifestyle baru, kami yakin pengalaman pengunjung akan semakin lengkap dan menyenangkan,” ujar Michael Wijaya, Corporate Director AKR Land Development.

Sinergi Retail Modern & Lifestyle Sehat

Trufarm Supermarket akan membawa konsep healthy retail berbasis produk pertanian sehat dan organik yang relevan dengan tren gaya hidup sehat masa kini. Sementara Modern Fashion siap memperkenalkan lini busana terkini yang menyasar pasar urban lifestyle, khususnya anak muda dan profesional modern.

“Manado memiliki potensi besar untuk fashion retail. Bersama AKR Land, kami siap menghadirkan tren fashion terbaru yang menjangkau generasi muda dan profesional muda di kota ini,” ungkap William Runtung, CEO Modern Fashion.

Trufarm pun menyambut baik sinergi ini. “Kami sangat antusias bisa berkolaborasi dengan AKR Land. Kehadiran kami di Kawanua City Mall akan membawa produk-produk sehat, lokal, dan berkualitas lebih dekat ke masyarakat. Sinergi ini tidak berhenti di Manado—kami siap melanjutkan ke berbagai proyek AKR Land di Indonesia,” tegas Freddy Runtung, Direktur Utama Trufarm Supermarket.

Grand Kawanua International City: Township Strategis di Jantung Manado

Kerja sama ini akan diwujudkan secara nyata melalui pembukaan gerai Trufarm dan Modern Fashion di Kawanua City Mall, Manado, yang dijadwalkan berlangsung pada kuartal keempat 2025,tepatnya sekitar bulan Oktober 2025 mendatang. Kawanua City Mall sendiri berada di kawasan Grand Kawanua International City (GKIC)—proyek township seluas 200 hektare yang dikembangkan AKR Land di Central Business District (CBD) Manado.

Terletak di dataran tinggi dengan iklim sejuk, kawasan ini memiliki akses sangat strategis, hanya 10 menit dari Bandara Internasional Sam Ratulangi, dekat dengan Tol Manado, dan tak jauh dari pelabuhan internasional Bitung.

GKIC telah terintegrasi dengan berbagai fasilitas, seperti:

  1. 8 cluster perumahan eksklusif dan kavling siap bangun.
  2. Kawanua City Mall & K-Walk sebagai pusat komersial dan hiburan.
  3. NOVOTEL Manado, convention centre, dan chapel untuk pariwisata dan event.
  4. Driving range & Grand Kawanua Golf 18-hole.
  5. Pusat bisnis, layanan kesehatan, dan pendidikan.

Transformasi Kawanua City Mall: Simbol Gaya Hidup Baru

Kolaborasi ini merupakan langkah besar dalam menjadikan Kawanua City Mall sebagai ikon baru gaya hidup modern di Manado. Dengan tenant mix yang beragam—mulai dari McDonald’s, KFC, Solaria, Kopi Kenangan, hingga kehadiran Trufarm dan Modern Fashion—mall ini diharapkan tak hanya menjadi pusat perbelanjaan, tetapi juga ruang berkumpul lintas generasi dan komunitas.

Melalui sinergi ini, AKR Land bersama mitra-mitranya membangun ekosistem retail dan properti yang mendukung pertumbuhan ekonomi lokal sekaligus memperkenalkan wajah baru Manado sebagai kota masa depan dengan semangat urban, sehat, dan modern.

Tags:
Leave a Comment