7 Spot Menarik di Financial Fitness Gym yang Dapat Memperkuat Otot Finansial Anda

  • Home
  • Bisnis
  • 7 Spot Menarik di Financial Fitness Gym yang Dapat Memperkuat Otot Finansial Anda

Foto: Ninin Rahayu/

Athome.id – Interior kafe dengan konsep yang menarik dan instagramable itu biasa saat ini. Tetapi pernah tidak masuk ke bank dengan konsep unik mulai dari interior ruangnya hingga program finansial yang ditawarkan? Jika belum, beruntung bagi Anda yang bertempat tinggal di Surabaya. Karena  Bank OCBC NISP baru saja membuka bank rasa nge-gym pertama kalinya di Indonesia yang bernama Financial Fitness Gym.

Financial Fitness Gym dari Nyala OCBC NISP merupakan kantor cabang dengan konsep gym yang berlokasi di Ciputra World, Mall Extension Lantai 2 Surabaya. Berbeda dengan bank biasanya yang terkesan formal, kaku, dan menimbulkan rasa tidak percaya diri untuk masuk ke dalamnya, Financial Fitness Gym terlihat playful khas anak muda. Ini sesuai dengan tujuan dari Nyala OCBC NISP yang membuat Financial Fitness Gym untuk mengajak anak muda lebih melek finansial, mengubah mindset menjadi #FinanciallyFit dulu, #CrazyRitch kemudian. Di Financial Fitness Gym para anak muda dan pengunjung dapat memperbaiki kebiasaan manajemen keuangan (behavior) dan meluruskan mindset agar dapat mengambil keputusan keuangan dengan tepat (attitude).

Hasil riset OCBC NISP Financial Fitness Index menunjukkan generasi muda Indonesia salah satu yang memiliki literasi keuangan rendah dengan rata-rata kesehatan finansial hanya mencapai 37,72, jauh dibandingkan Singapura yang mencapai 61. Riset tersebut juga menunjukan hanya 14,3% anak muda yang terlihat berusaha menuju ‘sehat’ finansial, namun nyatanya kondisi mereka masih belum ideal. Hal ini dikarenakan masih tidak tepatnya pemahaman generasi muda dalam mengelola keuangan. Misalnya mengikuti tren investasi saham, namun menggunakan uang hasil hutang atau nekat terjun ke crypto currency menggunakan uang sekolah atau tabungan nikah.

Fenomena anak muda yang memiliki aspirasi ‘kejar cuan’ dengan way of life ‘sultan’ ini tidak diimbangi dengan pengetahuan serta advisory yang tepat soal pengelolaan keuangan. Financial Fitness Gym dari Nyala OCBC NISP hadir tidak sekadar sebagai kantor cabang untuk melakukan transaksi, namun bertujuan untuk edukasi keuangan. Pengunjung bisa mendapatkan pengalaman nge-gym finansial dengan rangkaian program pendampingan dan financial coach yang berpengalaman, layaknya sebuah tempat gym.

Senada dengan program finansial yang ditawarkan, Financial Fitness Gym didukung interior yang menarik di mata anak muda. Mereka tidak akan lagi ‘takut’ bicara cuan di sini, justru akan lebih santai berada di ruang-ruang yang ada di dalamnya. Penasaran spot apa saja di dalam Financial Fitness Gym dari Nyama OCBC NISP?

 

 

Tampak Depan Financial Fitness Gym

“Bye bye tampilan bank yang formal dan ‘dingin.” itu kesan pertama yang terlintas saat melihat tampak depan Financial Fitness Gym. Seperti tempat gym, Financial Fitness Gym memiliki sisi luar yang didominasi kaca transparan dengan aksen stiker. Selain tulisan Financial Fitness Gym, di bagian luar juga tersedia informasi kelas-kelas seputar personal finance dan entrepreneurship yang tersedia di dalam Exercise Ground.

Cuan Tunnel

Setelah masuk melalui pintu utama yang di sisi kanannya terdapat kalimat ‘Your Financial Fitness Journey Start Here’ kita akan menjumpai hidden gem kekinian yang penuh dengan maskot cuan cat dalam berbagai gaya olahraga. Di lihat dari posisinya, Cuan Tunnel ini sebagai foyer atau perantara pengunjung untuk memasuki area di dalam Financial Fitness Gym.

Cuan cat atau yang sering dikenal sebagai kucing keberuntungan, di sini tidak ditampilkan dalam posisi duduk dengan tangan yang bergerak atas bawah saja, namun lebih dari itu, cuan cat terlihat menggemaskan dalam berbagai berbagai gaya olahraga seperti tinju, pilates, yoga, angkat besi, dan lain sebagainya.

Warm Up Lounge

Jika di tempat gym, Warm Up Lounge ini sama fungsinya dengan front dest. Di sini pengunjung akan memperoleh informasi dan mendaftarkan diri untuk mengikuti rangkaian program menarik di Financial Fitness Gym Surabaya. Menariknya front desk terkesan ramah dengan meja di area yang setengah lingkaran dan di dindingnya terdapat bola-bola merah biru bertuliskan OCBC NISP.

Financial Check Up Spot

Jika Anda pernah nge-gym pasti pernah mengalami yang namanya check up kondisi tubuh, mulai dari berat badan, pola makan, massa tubuh, hingga menentukan program latihan sesuai dengan goal yang diinginkan. Begitu pun fungsi dari financial check up spot di Financial Fitness Gym ini. Pengunjung dapat melakukan check up kondisi finansialnya dengan aman dan nyaman. Setelah itu pengunjung dapat melanjutkan dengan konsultasi bersama Nyala Buddy dan Nyala Trainer. Jangan khawatir, malu, atau takut check up kondisi finansial Anda di sini, karena semua pertanyaan dibuat mudah dipahami, jauh dari bahasa perbankan yang sulit dimengerti.

Hustle Hall

Area ini merupakan tempat latihan bersama. Dibantu oleh Nyala Trainer pengunjung dapat mengikuti aktivitas finansial seru bersama dengan interaksi teknologi yang didukung oleh Samsung Electronics Indonesia, sehingga hasil nge-gym finansial dapat dibagikan ke gadget pengunjung dengan keamanan yang terjamin. Di hustle hall juga terdapat art installation dimana pengunjung dapat menuliskan harapannya untuk menjadi #FinanciallyFit.

Exercise Ground

Exercise Ground merupakan ruang kelas dimana pengunjung dapat mengikuti kelas training seputar finansial dan entrepreneurship yang jadwal waktunya dapat dilihat di depan Financial Fitness Gym. Pembicara yang dihadirkan sudah tentu kompeten dan tidak diragukan lagi di dunia perbankan, sehingga dipastikan selepas mengikuti kelas training finansial di Exercise Ground, pengetahuan Anda akan finansial semakin bertambah.

FFG Store dan  First Crack Coffee

Tidak melulu tentang finansial karena di dalam Financial Fitness Gym, bagi Anda yang ingin rehat sejenak dapat berbelanja merchandise keren mulai dari jaket, kaos, tote bag, dan lain sebagainya yang ‘anak muda banget’ di FFG Store atau mencicipi Nyala Coffee, menu baru dari First Crack Coffee.

Selama 3 bulan pengunjung Mall Ciputra World Surabaya juga dapat mengikuti rangkaian kegiatan Financial Fitness Festival (FFF). Rangkaian FFF memfasilitasi pengunjung belajar pengelolaan keuangan secara menyenangkan melalui berbagai art installation, yakni Cuan Art Installation, Journey to the Wealth by ONe Mobile, bazaar Omah Fair, dan Cuan Market x MBS Festival.

 

Penulis: Ninin Rahayu

 

 

 

 

 

 

 

Tags:
Leave a Comment