LG TurboWash 3D™ Bikin Pakaian Bersih Kurang dari 40 Menit

  • Home
  • Events
  • LG TurboWash 3D™ Bikin Pakaian Bersih Kurang dari 40 Menit

Mencuci pakaian yang dulunya bagi sebagian orang adalah pekerjaan rumah yang melelahkan, kini tidak lagi. Dengan teknologi mesin cuci yang semakin canggih, mencuci pakaian jadi pekerjaan yang ringan dan menyenangkan. Bagaimana tidak, kita cukup memasukkan sabun dan pewangi, tekan tombol, lalu tinggal tunggu hingga pakaian bersih dan wangi. Tak hanya itu, pakaian pun bisa kering di hari yang sama karena selesai pencucian sudah kering 90%. Nah, jika pada umumnya pencucian pakaian memakan waktu hampir 1 jam, dengan teknologi terbaru tak perlu lagi menunggu selama itu. Karena di awal Agustus, PT. LG Electronics Indonesia (LG) menghadirkan mesin cuci inverter terbarunya, LG TurboWash 3D™. Apa yang istimewa dari LG TurboWash 3D™?

Tidak sampai 40 menit

Mesin cuci dengan proses pencucian yang tidak lama namun tetap hemat energi dan hasil pencucian yang bersih memuaskan, tentu menjadi harapan semua pengguna mesin cuci. Harapan itu kini sudah terkabul dengan hadirnya LG TurboWash 3D™. Mesin cuci jenis bukaan atas (top loading) ini memiliki fitu-fitur canggih yang bekerja simultan yang membuatnya bisa mencuci pakaian jadi bersih maksimal dalam waktu kurang dari 40 menit. Itu bukan sekadar klaim, karena sudah teruji dan terbukti oleh lembaga uji internasional, Intertek. “LG TurboWash 3D™ dibuat cermat menjadi jawaban atas kebutuhan mesin cuci pada era dengan mobilitas tinggi,” ujar Jun Yub Lee, Product Marketing Manager Home Appliance PT LG Electronics Indonesia.

 

Mencuci cepat namun hemat listrik

Hasil pengujian Intertek juga menunjukkan kecepatan cuci bersanding dengan kemampuan 27% lebih hemat listrik dan 14% lebih hemat air, dibanding mesin cuci sejenis milik LG lainnya. “LG TurboWash 3D™ hadir sebagai mesin cuci yang lebih cepat, lebih hemat dengan performa pencucian hebat,” ujar Rumbi Simanjuntak, Head of Product Marketing Home Appliance PT LG Electronics Indonesia

Kuncinya, 3 fitur andalan

Keunggulan LG TurboWash 3D™ berpusat pada pengembangan tiga fitur utama di dalamnya, yakni WaveForce™, TurboDrum™ dan JetSpray. Saat proses pencucian dimulai yang ditandai dengan putaran tabung, WaveForce™ yang hadir dalam bentuk limpahan air kuat seperti air terjun dari bagian atas mesin cuci memasuki tabung. Selain menghemat waktu, padunya aliran air bersamaan dengan putaran tabung ini menciptakan pusaran air kuat yang memastikan tiap helai pakaian di dalam tabung mendapatkan efek pencucian mendalam.

Kemudian, TurboDrum™ mengambil peran dengan inovasinya pada gerak pulsator dan tabung. Bila siklus cuci mesin cuci top loading gerak pulsator yang berada di bagian dasar tabung bergerak dalam arah yang sama dengan tabung cuci, tak demikian halnya dengan LG TurboWash 3D™. Tabung berputar pada arah rotasi yang berlawanan dengan putaran pulsator. Arah gerak yang terus bergantian pada ritme tertentu ini menghasilkan gelombang air multi dimensi pada tabung. “Selain memastikan pencucian menyentuh seluruh bagian pakaian, gerak demikian menghasilkan efek selayak mengucek untuk melepaskan kemungkinan noda masih menempel,” ujar Rumbi Sumanjuntak. Walaupun demikian, hasil akhir cucian tetap kusut minimal, tidak sekusut hasil pencucian di mesin cuci umumnya.

Pada saat pembilasan, JetSpray berwujud pancaran air bertekanan tinggi dari bagian atas tabung, bekerja memastikan sisa detergen dan residu pencucian lainnya terlepas dari cucian.

Tabung bisa auto clean

Istimewanya mesin cuci LG TurboWash 3D™ tak hanya itu. Saat pencucian selesai, Auto Tub Clean bekerja. Sesuai namanya, fasilitas ini bekerja otomatis untuk membersihkan tabung tiap kali proses pencucian selesai.

Banyak pilihan, warna elegan

Mesin cuci LG TurboWash 3D™ tersedia dalam 4 pilihan kapasitas, mulai dari 12kg, 13kg, 19kg hingga 22kg yang dihargai 6 sampai 10 juta rupiah. Meski berkapasitas besar, inovasi Big-in System membuat LG TurboWash 3D™ justru memiliki dimensi lebih ringkas dibanding mesin cuci sejenis dalam kapasitas setara. Dengan berbagai keunggulannya, LG TurboWash 3D™ tampil elegan dalam varian warna hitam dan metal

Cuci cerdas dengan wifi

Teknologi SmartThinQ™ membuat kita dapat mengoperasikan dan memantau pencucian kapan saja dan di mana saja melalui ponsel pintar kita, asalkan mesin cuci sudah terkoneksi dengan wifi di rumah. Kita juga dapat melacak konsumsi listrik atau menggunakan Siklus Unduhan untuk menambah beragam jenis pencucian baru.

 

Tags:
Leave a Comment